SANG JUARA. Siswa SD Unggulan Al-Ya’lu menerima pengalungan medali juara
Olimpiade Online Nasional dari Prof. Ing. Ilham Habibie, Ph.D |
SURYA Malang, JAKARTA – SD Unggulan Al-Ya’lu menyelamatkan wibawa
Malang sebagai kota pendidikan. Dalam Olimpiade Online Nasional 2014,
sekolah yang ada Jl Teluk Mandar 55 Arjosari, Kota Malang ini, menjadi
juara pertama nasional untuk tingkat sekolah dasar.
SD Al Ya’lu menyisihkan dua ginalis lain, yakni SD Kristen Harapan,
asal Denpasar, yang ada di posisi runner-up, dan SD Al-Azhar 14,
Semarang, yang ada di posisi ketiga.
Olimpiade Online Nasional 2014 sendiri diikuti oleh 1020 sekolah di
Indonesia. Kompetisi ini melombakan empat kelas, yakni SD, SMP, SMA IPA,
dan SMA IPS. Di kelas yang lain, tak satupun wakil Kota Malang yang ada
di posisi tiga besar.
Selain Al-Ya’lu, wakil Jatim lain yang duduk di posisi tiga besar
adalah SMA Negeri 2 Genteng, Banyuwangi, yang menjadi runner-up untuk
kelas SMA IPS
“Alasan dilakukannya lomba secara online adalah untuk mendorong
pemanfaatan Internet secara positif,” ujar Direktur Utama Orbit Digital,
Muhammad Andi Zaky, dalam acara inagurasi lomba yang digelar di Taman
Mini Indonesia Indah, Rabu (17/12/2014).
Olimpiade tahun ini merupakan yang kedua kalinya. Lomba pada tahun
ini berlangsung sejak November 2014, dan berlangsung dalam empat tahap:
tahap seleksi di tingkat kabupaten, seleksi tingkat propinsi, semifinal,
kemudian final.
Selengkapnya Juara untuk tingkat SD adalah:
Kategori SD
- Juara I SD UNGGULAN AL-YA’LU MALANG
- Juara II SD KRISTEN HARAPAN DENPASAR
- Juara III SDI AL-AZHAR 14 SEMARANG